Foto: Erwin Efendi Lubis bersama dengan anggota DPRD Madina fraksi partai Gerindra. |
MADINA, Sumut, (26/12/2024)
Tepat pada hari Kamis, 19 Desember 2024, dalam hal mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto tentang ketahanan pangan, H. Erwin Efendi Lubis, S.H (Ketua DPRD Kabupaten Mandailing Natal) melaksanakan panen kacang tanah perdana di Saba Padang, Pidoli Lombang, Kec. Panyabungan.
Dalam kesempatan tersebut,
H. Erwin Efendi Lubis, S.H terlihat didampingi oleh Anggota DPRD Kabupaten Mandailing Natal fraksi partai Gerindra.
Dikutip dari : Warta Mandailing.com (19/12/2024)
H. Erwin Efendi Lubis yang juga adalah Ketua DPC Gerindra Kab. Madina tersebut, menyatakan: "Kegiatan panen Perdana Kacang Tanah ini merupakan dukungan dari Program Asta cita Presiden bapak Prabowo Subianto untuk ketahanan pangan. Dan ini merupakan kerja sama Keluarga Almarhum Pak Maslin Batubara untuk menggeliatkan kemandirian masyarakat tani dalam mendukung program Ketahanan Pangan tersebut".
Dalam kesempatan tersebut, H. Erwin Efendi Lubis, S.H pun menyampaikan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada keluarga Alm. H. Maslin Batubara, karena telah memberikan lahan seluas 2 (dua) hektare untuk dikelola dalam mendukung dan mewujudkan program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto.
Tags:
Madina Hebat News